Mancing Ikan Monster di Jatigede


           

Ilustrasi
Waduk Jatigede merupakan salah satu waduk di Jawa Barat,keberadaan waduk ini memiliki fungsi yang penting bagi lahan pertanian,dikawasan Kabupaten Sumedang dan sekitarnya.Sejak berfungsi optimal beberapa tahun lalu,keberadaan waduk memberikan manfaat cukup penting bagi masyarakat sekitar.Selain fungsi utama waduk bagi irigasi,ada potensi lainnya yang saat ini dirasakan dampaknya secara langsung oleh masyarakatyaitu sebagai destinasi wisata.Masyarakat sekitar kawasan waduk merasakan dampak secara langsung melalui pendapatan yang bertambah.Sedangkan bagi para pelancong dari luar daerah pesona alam Waduk Jatigede membuat destinasi ini selalu ramai setiap akhir pekan serta masa liburan sekolah.

            Selain pesona wisata alam,ada salah satu aktivitas favorit di kawasan Waduk Jatigede yaitu memancing.Para pemancing ini datang dari berbagai kawasan seperti Garut,Tasikmalaya,Bandung serta kota kota lainnya di Jawa Barat.Menurut beberapa pemancing yang berhasil kami temui,mereka kompak mengatakan bahwa waduk Jatigede memiliki pottensi ikan monster cukup banyak.Mendengar hal itu kami cukup kaget,ternyata ikan monster ini adalah ikan dengan ukuran lebih dari 5 kilogram.Adapun jenis dari ikan monster ini merupakan ikan ikan khas Jawa Barat sepeti mujair,ikan mas,patin,grasskap hingga lele.

            Untuk mencapai kawasan Waduk Jatigede bisa melalui berbagai arah,pertama melalui kawasan pusat kota Sumedang,selain itu bisa juga melalui jalur Garut lewat jalur Selaawi ataupun Malangbong.Aksenbilitas menuju lokasi sudah cukup bagus,jalanan bisa dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.Sesampainya di Waduk Jatigede banyak sekali pilihan spot memancing,yaotu bisa menyewa lapak yang telah disediakan oleh masyarakat setempat atau kita mencari sendiri spot spot sesuai keinginan kita.Umapn yang biasanya dipakai ialah umpan uumpan dari alam seperti jjangkrik,cacaing tanah,lumut ataupun kepiting.Sedangkan umpan racikan dengan bahan bahan lainnya pun tidak dilarang.

            Berbeda dengan mancing di kolam,memancing di alam bebas lebih bervariasi dalam penggunaan umpan serta jenis pancing yang kita gunakan.Untuk kawasan Jatigede kita harus menyiapkan pancing yang bisa menarik beban ikan lebih dari 5 kilogram.Ketika kami mengamati kegiatan para pemancing tidak dibutuhkan waktu lama ketika menyebar umpan dalam hitungan menit umpan langsung di sambar oleh ikan.Ikan ikan yang hidup di kawasan waduk berasal dari aliran sungai Cimanuk dan Cisanggarung.Rata rata ikan monster yang berhasil dipancing menyambar umpan umpan dari alam.Salah satu pemancing asal Selaawi mang Oman mengatakan,dirinya rutin seminggu sekali memancing di kawasan jatigede.

            Dalam setiap kegiatan memancing beliau berangkat bersama kawan kawannya,bahkan beberapa minggu lalu beliau berhasil membawa ikan patin seberat 25 kilogram.Biasanya ikan ikan yang berhasil di pancing dibawa pulang,selain itu mereka biasanya memasak nasi liwet dengan ikan hasil pancingan tersebut.Suasana makan bersama sama dengan kawan kawan merupakan obat pelepas stress setelah seminggu bekerja kantoran.    


Post a Comment

0 Comments