Berbicara mengenai kuliner warisan leluhur,kita akan di hadapkan dengan banyak bentuk serta ragam nya,namun untuk kali ini, kita akan membahas salah satu nya saja yaitu kue klepon.kue yang dikenal sebagai salah satu kue jajajan pasar ini,mungkin sudah cukup familiar.bentuk nya bulat bulat dengan warna dominan hijau kemudian di taburi parutan kelapa segar.biasa nya di dalam kue ini di isi dengan irisan gula merah.untuk mendapatkan kue ini bisa di katakan gampang gampang susah,saat ini kue dengan rasa manis nya yang nempel di lidah, biasa nya banyak di jumpai di pasar pasar tradisional serta pedagang kue basah kaki lima.
Salah satu pasar tradisional yang sampai saat ini masih memiliki banyak penjual kue klepon ialah pasar tradisional kecamatan Cicalengka.setiap pagi para pedagang kue ini sibuk melayani pembeli dari berbagai daerah di seputaran kecamatan Cicalengka.untuk harga sendiri kue ini terhitung cukup murah hanya berkisar 500 rupiah untuk satu biji.meskipun murah meriah namun rasa nya cukup lezat cocok untuk teman minum teh di pagi hari.nah untuk para pecinta kuliner Bisnis Bandung yang penasaran ingin mencoba membuatnya,kami lampirkan bahan serta cara membuat nya,selamat mencoba.
Bahan:
- 200 gr tepung ketan
- 1/2 sendok teh garam
- 15o ml air hangat
- Perasan daun pandan untuk pewarna hijau
- 2 sendok makan air kapur sirih (gunakan air beningnya saja)
- Gula merah, sisir halus untuk bahan isian
- Kelapa parut 1/2 tua, kukus, beri sedikit garam dan daun pandan – untuk taburan
Cara Membuat:
- Kukus kelapa parut yang telah dicampur garam dan daun pandan selama 10 menit.
- Campur air hangat, garam, air kapur sirih, aduk rata. Tuang ke dalam campuran tepung sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis dan tidak lengket di tangan.
- Ambil sejumput adonan lalu isi dengan 1/2 sendok teh gula merah lalu bulatkan. lakukan sampai adonan habis
- Rebus bulatan klepon ke dalam air mendidih sampai mengambang, angkat dan tiriskan.
- Dalam keadaan panas, gulingkan klepon ke dalam kelapa parut.
- Sajikan sebagai teman minum teh
catatan: kelapa parut dikukus gunanya agar klepon tidak cepat basi/tahan lama (1 hari)
0 Comments